Sobat pembaca, dua ajektiva yang kita bahas kali ini – naked & nude – mempunyai persilangan makna. Tetapi, tidak berarti keduanya sama dan bisa dipertukarkan begitu saja. Masing-masing kata mempunyai konotasi makna berbeda. Kata pertama mempunyai makna lebih luas dari kata kedua, dan oleh karena itu digunakan dalam situasi-situasi yang lebih beragam. Mari kita bahas satu per satu.
NAKED
Sebagaimana disebutkan sebelumnya, kata ini mempunyai makna lebih luas dan tidak hanya berarti telanjang. Menurut kamus online Cambridge Dictionary, kata ini mempunyai 3 makna pokok: 1) not covered by clothes – telanjang (tidak tertutup pakaian – dalam hal ini digunakan untuk mendeskripsikan orang), 2) something that is naked does not have it usual covering – tanpa penutup yang biasanya digunakan (digunakan untuk mendeskripsikan nomina), dan 3) a naked feeling or quality is not hidden, although it is bad – tidak ditutup-tutupi, jelas kelihatan (digunakan untuk mendeskripsikan perasaan atau kualitas tertentu, meskipun buruk).
Dalam bagian ini, kita akan fokus pada makna no 1: telanjang, tidak tertutup pakaian. Kata ini tidak mesti berkonotasi bertelanjang bulat, tanpa pakaian sama sekali. Bisa saja dipakai untuk menggambarkan situasi ketika seseorang setengah telanjang, misalnya. Kata naked sering – meski tidak selalu – digunakan untuk mengatakan telanjang dalam situasi yang tidak mengenakkan bagi orang yang sedang tidak berpakaian itu.
Misalnya nih, seseorang baru saja selesai mandi, dan kemudian keluar dari kamar mandi dalam keadaan belum berpakaian. Ia melakukan itu karena tidak ada orang lain di rumah itu. Tanpa disangka, di saat yang sama seseorang masuk ke dalam rumah itu karena pintu terbuka, bermaksud mengambil sesuatu. Keduanya bertemu. Sobat pasti bisa membayangkan perasaan orang yang tak berpakaian itu. Malu, kikuk, takut. Yang jelas perasaan tidak enak.
- I wasn’t aware somebody was around when came out of the bathroom naked. It was embarrassing. – Saya tidak menyadari ada orang waktu saya keluar dari kamar mandi telanjang. Sangat memalukan.
NUDE
Kata ini juga berarti telanjang. Menurut kamus online yang sama, kata ini didefinisikan sebagai “not wearing any clothes” – bugil, telanjang. Kata ini bisa berfungsi sebagai ajektiva maupun adverbia. Sebagai ajektiva, kata ini menjelaskan nomina, dan sebagai adverbia, kata ini menjelaskan verba.
Tetapi, konotasi kata ini berbeda dengan kata sebelumnya. Kata ini biasanya digunakan untuk mendeskripsikan orang tanpa busana, tetapi orang yang bersangkutan merasa nyaman dengan itu. Tidak ada keterpaksaan, tidak ada perasaan risih atau terganggu karena seseorang berada dalam kondisi ini dengan suka rela.
Oleh karena itu, kata ini biasa juga digunakan dalam konteks edukasi maupun seni. Dalam film, misalnya, ketika seorang aktor atau aktris yang karena tuntutan peran harus beradegan tanpa busana, hanya kata ini yang dipakai, bukan naked. Atau, seseorang yang harus berpose telanjang dalam sesi pemotretan atau dijadikan obyek gambar dalam kelas melukis, misalnya, juga dideskripsikan dengan kata ini.
- When she was young, she posed nude for an adult magazine. – Ketika ia masih muda, ia berpose telanjang untuk majalah dewasa. She posed naked (X).
- A statue of a female nude figure was found in the excavation site. – Sebuah patung perempuan telanjang ditemukan di situs penggalian itu. A female naked figure (X)
Kata ini juga sering digunakan dalam frasa-frasa seperti nude photography/beach/sketch/art dan lain-lain. Dalam frasa-frasa seperti ini kata naked TIDAK lazim dipakai.