It Takes a Little Egosurfing!

By | June 19, 2018

Suatu kali, seorang teman pernah secara iseng mencari namanya sendiri di mesin pencari Google. Dia ketikkan namanya di mesin pencari itu dan dalam hitungan detik puluhan link ke situs yang memuat namanya muncul di layar. Teman ini seorang penulis yang produktif. Tidak heran jika namanya muncul di mesin pencari Google.

Apa yang dilakukan oleh seorang teman ini disebut egosurfing. Akhiran -ing tersebut tentu ditambahkan jika kata tersebut berfungsi sebagai gerund atau digunakan sebagai verba -ing dalam progressive tenses. Tentu saja, kata ini juga berfungsi sebagaimana verba pada umumnya. Bentuk infinitive-nya egosurf  (baca: /ˈiːɡəʊsəːf/), bentuk simple past dan past participle-nya egosurfed. Kata ini mempunyai nuansa informal, dan pertama kali ditambahkan ke kamus terbitan Oxford pada 2011 lalu. Jadi, termasuk kata baru.

Kamus online Oxford Dictionary mendefinisikan kata ini sebagai “Search the Internet for instances of one’s own name or links to one’s own website” – mencari di Internet contoh-contoh nama sendiri atau link ke website milik sendiri. Definisi tersebut tergambar jelas dalam paragraf pertama di atas. Mencari nama sendiri di Internet tentu punya beragam motivasi. Bisa jadi, seseorang memang penasaran apakah namanya tercatat di Internet. Atau, mungkin juga untuk memuaskan rasa penasaran apakah mantan pacar menulis sesuatu tentang dirinya di blog-blog pribadi :).

Kamus online tersebut mengatakan bahwa verba ini tidak memiliki obyek. Tetapi, kamus onlne Urban Dictionary memberikan contoh kalimat yang menunjukkan kata ini digunakan bersama-sama dengan obyek (dalam hal ini obyeknya adalah Internet). Maka, sebenarnya dikenal juga ungkapan to egosurf the Internet. Kamus ini memberikan definisi yang hampir sama, yakni “To look for onself on the Internet” – mencari diri sendiri di Internet. Definisi yang lebih sederhana. Kamus ini bahkan menyediakan kata lain yang bermakna persis sama: googlebate.

Kata ini pertama kali digunakan oleh seseorang yang berpengaruh di dunia Internet, Sean Carton, dan pertama kali dikenal oleh publik saat kata itu muncul dalam sebuah kolom dalam Wired Magazine yang disebut Jargon Watch. Kata ini juga dikenal dengan beberapa sebutan: vanity search, egogoogle, googlebate. Kata ini kadang-kadang bermakna sedikit negatif ketika digunakan untuk menyebut seseorang yang terobsesi melihat nama mereka sendiri di mesin pencari.

Berikut adalah dua contoh kalimat menggunakan kata ini:

  • I tried to egosurf the Internet, but I didn’t see any reference to my name. – Saya mencoba menjelajahi Internet (untuk mencari nama sendiri), tetapi saya tidak melihat referensi ke nama saya.
  • She did a little egosurfing to see if her name was on the search engine. – Dia melakukan sedikit swa-jelajah di Internet untuk melihat apakah namanya ada di mesin pencari.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *